oleh

Emas Atletik diraih Azwar Saputra

Jurnal7, Bandung

Azwar Saputra (20) merupakan atlet dari Cabang Atletik  yang kesehariannya tenang dan pendiam, ternyata memberi kegembiraan bagi Kontingen Bangka Belitung (Babel) yang keikutsertaannya kali pertama di Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XV/2016 mengantarkannya meraih medali emas untuk cabang atletik.

Azwar Saputra meraih medali emas pertama Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) cabang atletik 5000 meter putra klas T-54 disabilitas tuna rungu wicara, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Kota Bandung, Minggu (16/10/2016).

Pada pertandingan final pertama ajang Peparnas itu, Azwar finis terdepan dengan catatan waktu 17.25:84. Sedangkan medali perak dan perunggu diraih atlet tuan rumah Jabar Rully Irawan dan Supardi dengan catatan waktu 18.45:50 dan 18.45:66.

Atlet paralimpik asal Bangka Belitung itu menjadi yang pertama mendulang emas untuk kategori lari 5000 meter kelas T+54, dengan catatan waktu 17 menit 25 detik.

Baginya, mendapatkan kesempatan berlaga di pesta olahraga khusus atlet berkebutuhan khusus itu menjadi kebanggaan tersendiri.

“Senang bisa memberikan yang terbaik, dipercaya menjadi atlet (Peparnas 2016), ungkap Azwar, yang diterjemahkan pelatihnya Ahmad Narji.

Ahmad Narji mengatakan, Azwar Saputra merupakan atlet  yang rajin berlatih, karena Azwar merupakan pemegang medali Emas Atletik Tingkat Kota/Kabupaten kategori pelajar.

dari pagi hingga sore waktunya dihabiskan untuk berlatih dengan tekun, sehingga hasilnya sangat menggembirakan bagi Babel, pungkas Sang pelatih.

*** Deetje

 

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.