oleh

Indonesia Miliki Bahasa Daerah Terbanyak Didunia

Update, Bandung

Gedung Merdeka yang memiliki sejarah dan peranan penting dalam Kemerdekaan Negara-negara Asia Afrika, dalam waktu dekat  akan kembali jadi saksi sejarah pada penyelenggaraan Kongres Bahasa Nusantara ,  2 Agustus hingga 4 Agustus 2016.

Kongres Bahasa Daerah Nusantara akan mengangkat tema “Peranan Bahasa Daerah Nusantara Dalam Mengelola Jatidiri Bangsa”, ungkap Titin Sumiati, MM, Kepala Seksi Bahasa, Sastra dan Aksara Daerah, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Jawa Barat.

Titin Sumiati di ruang kerjanya mengatakan, Indonesia merupakan negara yang memiliki bahasa daerah (bahasa ibu) terbanyak di dunia.

Menurut UNESCO ada 640 bahasa daerah di Indonesia dan sebagian besar hanya memiliki penutur 1000 sampai 5000 orang saja , sehingga terancam punah.

Sedangkan bahasa daerah yang masih digunakan berada dalam kondisi tidak sehat, selain mulai ditinggalkan oleh generasi muda, bahasa daerah juga sulit mengikuti perkembangan zaman.

Ada kecenderungan bahasa daerah sebatas digunakan untuk menyampaikan hal yang kurang serius, padahal bahasa daerah seharusnya menjadi sumber pembentukan jatidiri dan pembangunan karakter bangsa.

Kongres Bahasa Daerah Nusantara, akan merumuskan, menggali, memelihara dan mengembangkan Bahasa Ibu sebagai sumber jatidiri dan karakter bangsa,  juga  meningkatkan fungsi bahasa daerah sebagai bahasa pengantar di  sekolah (PAUD,TK, SD) .

Kegiatan selama dua hari tersebut, diikuti peserta sebanyak 200 orang dari berbagai kalangan, seperti guru, seniman, birokrat, wartawan dan mahasiswa dengan menampilkan Pemateri Kongres, diantaranya Ajip Rosidi, Ganjar Kurnia dan Remy Silado, tandas Titin.

*** Deetje

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.