Jurnal7,Bandung
Gerakan Citarum Harum yang digagas Mayjen.Doni Monardo kini diestafetkan kepada Pangdam III/Slw. Mayjen Besar Harto Karyawan.
Upaya jajaran Kodam III/ Slw berhasil membuat Warga Desa Pangauban dengan ikhlas dan sukarela membongkar bangunan miliknya yang berada dibantaran Sungai Citarum, minggu (25/3/2018).
Pembongkaran ini hasil dari sosialisasi yang diberikan Prajurit Maung Siliwangi kepada masyarakat dan bukti partisipasi masyarakat dalam mendukung program Pemerintah melalui Program Citarum Harum.
Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Besar Harto Karyawan menyaksikan pembongkaran bangunan tersebut yang dilakukan oleh pemiliknya dan dibantu oleh Prajurit Maung Siliwangi.
Pangdam Besar mengapresiasi keihlasan masyarakat yang dengan sukarela membongkar bangunan miliknya di bantaran sungai Citarum.
Besar berharap pinggiran sungai sebagai beranda depan rumah kita sehingga kita akan merawat dan menjaganya dengan baik, jelasnya.
Kegiatan ini berada di wilayah sektor 7
dibawah kendali Dansektor VII yaitu Kolonel Kav Purwadi, dengan melalui pendekatan persuasif dan sosialisasi door to door dapat menggugah hati masyarakat sehingga membuahkan hasil yang positif.
Upaya masyarakat tersebut harus dijadikan contoh bagi warga lain yang memiliki bangunan dibantaran sungai Citarum, sehingga bantaran sungai Citarum bebas dari bangunan liar, pungkas Pangdam***
Komentar